Kab.Mempawah
WONDERFUL INDONESIA
Pesona Indonesia
Home » , » Mangrove Polaria Mendalok Mempawah

Mangrove Polaria Mendalok Mempawah


Wisata Mangrove di Desa Mendalok, yang terletak di Kecamatan Sungai Kunyit Kabupaten Mempawah, atau dikenal juga dengan Wisata Mangrove Polaria Tanjung Pagar.

Lokasinya yang mudah di tempuh, banyak tempat berfoto yang sangat menarik untuk dikunjungi. Selain itu, biaya yang harus dikeluarkan untuk setiap pengunjung juga terbilang murah.

Objek wisata ini, bisa langsung datang ke wisata taman mangrove polaria tanjung pagar desa mendalok, kecamatan sungai kunyit, kabupaten mempawah yang lebih tepatnya berada di gang nelayan, desa mendalok. Kalian bisa masuk melalaui jalan raya semudun.

Menuju lokasi ini, dari pusat Kabupaten Mempawah / kantor Bupati Mempawah, dapat di tempuh dengan waktu sekitar 20 - 30 menit menggunakan kendaraan bermotor, dengan kecepatan sekitar 60 km / Jam.

                                       

Di pintu gerbang kalian akan langsung disambut dengan adanya sebuah taman bermain, yang terdiri permainan ayunan, terowongan, dan adapula rumah kayu yang indah.

Didalam hutan Mangrove ini sendiri banyak terdapat spot - spot menarik yang memang di buat untuk menarik para wisatawa

Seperti Spot Kerang raksasa, Sayap Malaikat, Ikan Raksasa, Jembatan Gantung, dan yang paling menarik perhatian adalah Spot Anjungan Kapal.Spot ini, berbentuk ujung kapal, dan tepat menghadap ke arah mata hari terbenam.
SHARE

About Wonderful Bengkayang

Recommended